10 Rekomendasi Merk Laptop Harga 2 Jutaan Terbaik

Laptop Harga 2 Jutaan

Laptop murah terbaik memang tidak sesempurna laptop-laptop dengan spek tinggi. Namun laptop harga 2 jutaan tetap memiliki beberapa kekuatan yang membuatnya tampak premium dan menunjang beberapa aktivitas kerja maupun belajar.

Simak rekomendasi beberapa merk laptop harga 2 jutaan di bawah ini.

Read More

10 Rekomendasi Laptop Terbaik Harga 2 Jutaan

Berikut beberapa rekomendasi laptop terbaik harga 2 jutaan:

1. Samsung Chromebook 4

Samsung Chromebook 4

Spesifikasi:

  • Prosesor: Intel Celeron N4020 4MB L2 Cache (1.10GHz – 2.70GHz)
  • Layar: 11.6 inch (1366×768)
  • RAM: 4GB LP DDR4
  • OS: Chrome OS
  • Grafis: Intel UHD Graphics 600
  • Baterai: 39 Whr
  • Penyimpanan: 160GB (32GB eMMC + 128GB SD Card)

Chromebook menawarkan sistem operasi ChromeOS yang sangat menunjang produktivitas Anda. Membantu Anda lebih cepat mengakses beberapa halaman Google Chrome sekaligus.

Yang paling menarik adalah ketahanan body dan keyboardnya. Karena terbukti memiliki body yang lebih tahan terhadap benturan dan keyboard yang tahan terhadap tumpahan air.

Masalah baterai, Anda juga tidak perlu khawatir, karena Samsung Chromebook 4 membawa baterai 39Whr yang mampu bertahan hidup sampai 10 jam.

laptop harga 2 jutaan Samsung Dengan harga sekitar 2,2 jutaan, Samsung Chromebook 4 memiliki kamera HD 720p dan dilengkapi 1 port USB-C dan 1 port USB3.0.

2. HP Chromebook 11

HP Chromebook 11

Spesifikasi:

  • Prosesor: Intel Celeron N4020 Gemini Lake, 4MB Cache, 2 core (1.1GHz – 2.8GHz)
  • Layar: 11 inch
  • RAM: 4GB LP DDR4 (3733MHz)
  • OS: ChromeOS
  • Grafis: Intel UHD Graphics 600
  • Baterai: 2 Cell, 47 Wh Li-ion polymer
  • Penyimpanan: 100GB

laptop harga 2 jutaan HP Chromebook 11 G8 Education Edition yang dirancang khusus untuk kegiatan belajar-mengajar. Untuk itu laptop besutan HP ini dilengkapi dengan mikrofon, speaker, dan layar yang berkualitas.

Termasuk keyboard yang tahan tumpahan cairan, sehingga lebih nyaman bagi Anda yang terbiasa menikmati minuman saat menggunakan laptop.

Berbicara kinerja, tidak jauh beda dengan Samsung Chromebook 4, yang mana Anda bisa percayakan laptop ini untuk mengedit beberapa dokumen atau membuka lusinan tab sambil mendengarkan musik tanpa lag.

3. Lenovo Chromebook 14

Lenovo Chromebook 14

Spesifikasi:

  • Prosesor: AMD A4 (2.5GHz)
  • Layar: 14 inch Full HD
  • RAM: 4GB DDR4
  • OS: ChromeOS
  • Grafis: AMD Radeon Graphics
  • Baterai: 57 Whr
  • Penyimpanan: 160GB eMMc

Pilihan untuk Anda yang menginginkan layar cukup luas pada laptop chromebook, yaitu 14 inch dan mengusung resolusi Full HD. Hadir dengan bezel tipis yang elegan dan body ringan sehingga lebih mudah dibawa ke mana-mana.

Sesuai untuk Anda yang mencari laptop harga 2 jutaan gaming atau untuk kebutuhan sehari-hari. Meski hanya untuk game-game ringan, dengan harga yang sangat terjangkau Anda sudah bisa menggunakannya sampai 13 jam.

Lebih dari itu, memiliki sertifikasi ketahanan militer MIL-SPEC yang membuat keyboardnya terpercaya tahan air dan benturan pada ketinggian 75cm.

4. Lenovo Slim 3 Chromebook N4020

Lenovo Slim 3 Chromebook N4020

Spesifikasi:

  • Prosesor: Intel Celeron N4020 2 core, 2 threads, 4MB Cache (1.1GHz – 2.80GHz)
  • Layar: 11 inch (1366×768)
  • RAM: 4GB LP DDR4 (2400MHz)
  • OS: ChromeOS
  • Grafis: Intel UHD Graphics 600
  • Baterai: 3 Cell, 42 Whr
  • Penyimpanan: 160GB eMMC

Laptop Lenovo harga 2 jutaan ini menghadirkan layar anti-glare dengan kecerahan 220 nits yang sangat mendukung penggunaan di luar ruangan. Selain itu juga dilengkapi kamera 720p HD serta konektivitas bluetooth 4.2 dan WLAN.

Dengan dapur pacu yang tergolong standar untuk kebutuhan ringan, membuat baterainya mampu tetap hidup sampai 19 jam pada kecerahan 50%.

5. Acer Aspire ES1-132

Acer Aspire ES1-132

Spesifikasi:

  • Prosesor: Intel Celeron N3350 2 core (1.1GHz – 2.4GHz)
  • Layar: 11.6 inch HD LED (1366×768)
  • RAM: 2GB DDR3L SDRAM
  • OS: Windows 10
  • Grafis: Intel UHD Graphics 520
  • Baterai: 2 Cell Li-Polymer
  • Penyimpanan: 500GB (5400rpm) SATA HDD

Laptop Acer harga 2 jutaan ini memiliki desain yang kompak dan ringan, yakni seberat 1.25kg saja. Anda bisa meminangnya dengan harga sekitar 2.9 jutaan dan sudah menggunakan konektivitas Wifi 802.

Jika Anda kurang puas dengan sokongan RAM 2GB, Anda bisa mengupgrade RAM sampai 8GB.

6. Asus X200MA

Asus X200MA

Spesifikasi:

  • Prosesor: Intel Celeron N2830 (2.1GHz)
  • Layar: 11.6 inch (1366×768)
  • RAM: 2GB DDR3
  • OS: Windows 10 64bit
  • Grafis: Intel HD Graphics
  • Baterai: 3000mAh
  • Penyimpanan: HDD 500GB SATA 5400rpm

Laptop Asus 2 jutaan ini memiliki baterai berkapasitas 3000mAh yang mampu bertahan siktar 3-4 jam. Selain kecepatan yang memudahkan Anda menyelesaikan berbagai tugas dengan komputasi ringan juga memberikan lebih banyak penyimpanan, yakni sampai 500GB.

7. Axioo MyBook 14 Lite

Axioo MyBook 14 Lite

Spesifikasi:

  • Prosesor: Intel Cherry Trail Z8350 Quad Core (1.92GHz)
  • Layar: 14 inch HD (1366×768), LED Backlit
  • RAM: 4GB DDR3
  • OS: Windows 10
  • Grafis: Intel HD Graphics
  • Baterai: 8.000 mAh
  • Penyimpanan: 128GB (64GB eMMC + 64GB Micro SD)

Laptop harga 2,8 jutaan ini sesuai untuk pekerjaan ringan dan kegiatan belajar-mengajar. Menawarkan konektivitas wifi dan bluetooth yang memudahkan Anda terhubung dengan internet sampai berbagi data.

Memiliki bobot ringan sehingga nyaman dibawa bepergian.

8. Dell Inspiron 11-3162

Dell Inspiron 11-3162

Spesifikasi:

  • Prosesor: Intel Celeron N3050 Dual Core (1.6GHz)
  • Layar: 11.6 inch (1366×768)
  • RAM: 4GB
  • OS: Windows 10 (64bit)
  • Grafis: Intel HD Graphics
  • Baterai: 2 Cell, Whrs
  • Penyimpanan: HDD 500GB

Pilihan terbaik laptop RAM 4GB dibawah 3 juta untuk kebutuhan belajar-mengajar. Selain memiliki warna dan desain yang menarik, spek yang ditawarkan juga sangat solid.

Berkat dukungan RAM 4GB dan tenaga dari Intel N3050 membuatnya sangat handal untuk kebutuhan pengeditan dokumen maupun foto dengan atau tanpa internet.

9. Lenovo Ideapad 310S-11IAP

Lenovo Ideapad 310S-11IAP

Spesifikasi:

  • Prosesor: Intel Celeron N3350 Dual Core (1.10GHz – 2.40GHz)
  • Layar: 11.6 inch LED Backlight (1366×768)
  • RAM: 2GB DDR3L
  • OS: Windows 10
  • Grafis: Intel HD Graphics 500
  • Baterai: 2 Cell, 30 Whr
  • Penyimpanan: HDD 500GB

Cari laptop harga 2 jutaan lagi dari Lenovo, maka Lenovo Ideapad 310S-11IAP yang menawarkan layar anti silau ini sangat sesuai. Selain kenyamanan layar untuk digunakan di luar ruangan juga tidak bising.

10. Asus E202SA

Asus E202SA

Spesifikasi:

  • Prosesor: Intel Celeron N3050 Dual Core 2MB Cache (1.6GHz – 2.16GHz)
  • Layar: 11.6 inch (1366×768)
  • RAM: 2GB DDR3L (1600MHz)
  • OS: Windows 10
  • Grafis: Intel HD Graphics
  • Baterai: 3 Cell, 48Whr
  • Penyimpanan: HDD 500GB (5400rpm)

Rekomendasi laptop harga 2 jutaan untuk mahasiswa dan pekerja yang menawarkan ketahanan hidup baterai sampai 8 jam. Jadi, sangat memungkinkan membawa laptop ini ke kampus, tempat kerja, atau ke mana pun Anda harus pergi untuk mengerjakan tugas.

Jika kamu kurang dengan spesifikasinya, kami telah membuat artikel rekomendasi laptop asus 3 jutaan dengan spesifikasi yang lebih bagus dari laptop di atas.

Jadi, bila Anda mencari laptop seharga 2 jutaan untuk menyelesaikan beberapa pekerjaan dasar, maka daftar laptop harga 2 jutaan diatas sangat recomended. Portable, ringan, dan dengan kecepatan yang dapat diandalkan.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *