VGA atau kartu grafis adalah salah satu komponen penting dalam PC atau laptop, terutama untuk keperluan editing video. Tanpa VGA yang mumpuni, hasil editing video tidak akan menampilkan visual terbaik. Buat Kamu yang ingin proses editing yang cepat dengan hasil visual yang bagus, berikut rekomendasi VGA Card terbaik untuk editing video.
Daftar Isi:
- 10 Rekomendasi VGA Untuk Editing Video
- 1. Nvidia GeForce GTX 970
- 2. Nvidia GeForce GTX 750 Ti
- 3. Nvidia GeForce GTX 780
- 4. Nvidia GeForce GTX 1660 Super
- 5. EVGA GeForce RTX 2070 Black Gaming
- 6. MSI Nvidia GeForce GTX 1080 Ti
- 7. Sapphire PULSE RX 5600 XT 6G GDDR6
- 8. GeForce GTX 1660 SUPER VENTUS XS OC
- 9. Biostar GTX 750 Ti 2GB 128Bit
- 10. Asus Phoenix GeForce GT 1030 OC
10 Rekomendasi VGA Untuk Editing Video
1. Nvidia GeForce GTX 970
Rekomendasi VGA terbaik untuk editing video adalah Nvidia Geforce GTX 970. Meskipun VGA yang satu ini memiliki spesifikasi yang tak sekuat TITAN X, namun lumayan mumpuni untuk proses editing video. Harganya pun terbilang murah.
2. Nvidia GeForce GTX 750 Ti
VGA selanjutnya adalah produk dari Nvidia GeForce GTX 750 Ti yang mempunyai core 640 cuba serta RAM 2GB yang sangat cocok untuk editing video. Keunggulan VGA ini adalah lebih kuat namun tidak perlu banyak daya.
Seperti misalnya TITAN yang butuh daya 600 sementara VGA GTX 750 Ti hanya butuh 300 watt saja. Hal ini tentunya bisa membuat Kamu lebih hemat saat kamu membangun sistem untuk proses editing video kamu.
3. Nvidia GeForce GTX 780
VGA yang satu ini memiliki 2.304 core CUDA dan RAM 3GB yang sangat baik untuk editing video. Nvidia GTX 780 ditawarkan dengan harga yang terjangkau. VGA ini juga telah banyak digunakan orang untuk editing video.
4. Nvidia GeForce GTX 1660 Super
Meskipun produk VGA ini ditawarkan dengan harga yang cukup murah, namun spesifikasinya cukup bisa diandalkan. Dengan dibekali konfigurasi memori 6GB, boots clock 1785 MHz, bandwidth 336GB/s, Power 123 W serta Shader Processor 1408.
GeForce GTX 1660 Super punya performa 20% lebih cepat jika dibandingkan GTX 1660 asli dan hingga 1,5 lebih cepat bila dibandingkan dengan GTX 1060 6GB yang merupakan generasi sebelumnya.
VGA yang satu ini mendukung pelaksanaan operasi floating point. Dilengkapi juga dengan teknologi efek bayangan yang adaptif serta arsitektur memori terbaru dengan cache dua kali lipat dibanding generasi sebelumnya.
Efek bayangan Turingnya dapat meningkatkan performa dan kamu akan mendapat efisiensi daya hingga 1,4X dibanding generasi sebelumnya untuk menemukan pengalaman editing yang lebih cepat, lebih dingin, serta lebih hening.
5. EVGA GeForce RTX 2070 Black Gaming
VGA yang satu ini dibekali bandwidth memory dengan kapasitas 336 GB per detik. Produk ini juga telah didukung Microsoft 7 dengan resolusi video 7680×4320. Disupport juga dengan port HDMI serta USB Type C.
Dengan grafis yang apik membuat pengalaman editing video lebih realistis. VGA EVGA GeForce ini dilengkapi dengan fitur OverClocking yang menjadikan performnya jadi lebih baik.
Tetapi, kalau berdasarkan review para penggunanya, sistem pendingin yang ada di VGA ini tidak bekerja optimal. Meskipun begitu, VGA ini telah dilengkapi dengan EVGA Precision X1.
Baca Juga: 18 Rekomendasi VGA untuk Gaming Spesifikasinya Gahar Semua!
6. MSI Nvidia GeForce GTX 1080 Ti
Produk VGA dari MSI ini akan membuat kamu dimanjakan dengan pengalaman sinematik yang istimewa. Dengan dibekali teknologi Finnet, VGA ini juga di support dengan Directx 12.
Sementara sistem pendinginnya telah menggunakan Fleece Termal yang bisa membuang suhu panas dan menstabilkan VGA supaya tetap dingin.
Keunggulan VGA ini yakni performanya biarpun yang premium, tapi konsumsi daya yang tidak besar.
7. Sapphire PULSE RX 5600 XT 6G GDDR6
VGA yang satu ini dirancang buat kamu yang gemar edit video atau main game dalam waktu lama. Dengan dibekali sistem pendingin yang kompleks Cooltech, VGA ini dapat didinginkan secara menyeluruh di tiap bagiannya.
VGA yang satu ini telah dilengkapi dual BIOS yang memungkinkan kamu untuk mengoperasikannya pada mode hening. VGA ini juga dibekali dengan RAM 6GB, yang cukup mumpuni untuk editing yang berat.
8. GeForce GTX 1660 SUPER VENTUS XS OC
VGA yang satu ini ditawarkan dengan harga terjangkau namun punya boost clock yang tinggi, GeForce GTX 1660 SUPER VENTUS XS OC adalah salah satu pilihan tepat.
Kartu grafis ini sudah dilengkapi sistem pendingin TORX Fan 2.0 yang akan mendinginkan dengan efektif. VGA ini cocok buat gamer dan editor yang ingin mendapatkan performa terbaik. Karena VGA ini telah dibekali dengan refresh rates hingga 240 Hz.
9. Biostar GTX 750 Ti 2GB 128Bit
VGA yang bagus untuk editing video selanjutnya adalah Biostar GTX 750 Ti 2GB 128Bit yang punya keunggulan berkat adanya fitur 3D Version yang dapat digunakan langsung saat dipasang.
Berdasarkan review para penggunanya, VGA ini terbukti dapat membuat proses editing video berjalan cepat dengan hasil yang bagus.
10. Asus Phoenix GeForce GT 1030 OC
VGA dari brand Asus ini dibekali dengan teknologi Auto-Extreme, dengan komponen yang berkualitas tinggi. Produk ini juga sudah di support dengan HDCP. Temperatur yang relatif stabil, minimnya suara bising, dan juga sistem pendingin yang baik, jadi beberapa keunggulan lainnya dari produk ini.
Baca Juga: 11 Rekomendasi VGA Terbaik Untuk Mining Coin
Demikian adalah penjelasan tentang 10 rekomendasi VGA terbaik untuk Editing. Pilihlah VGA yang cocok dengan kebutuhan editing anda. Hal ini dimaksudkan supaya proses rendering video dapat terjadi dengan lancar.