11 Rekomendasi Jenis Motherboard ASUS Terbaik dan Terbaru

Asus ROG Crosshair VII Hero (Wi-Fi)

Selama beberapa dekade, Asus menjadi salah satu brand motherboard yang menawarkan kualitas premium dan harga terjangkau. Bahkan ini mulai menjadi sulit bagi Anda untuk memutuskan jenis motherboard Asus mana yang terbaik untuk sistem PC Anda.

Untuk itu di sini kami mengumpulkan beberapa motherboard terbaik dari Asus. Cek spesifikasi motherboard Asus dari setiap daftar di bawah ini dan putuskan mana yang tepat untuk Anda.

Read More

11 Daftar Jenis-Jenis Motherboard Terbaik Dari Asus

Berikut daftar beberapa jenis motherboard terbaik dengan brand Asus:

Asus ROG Strix Z590-I Gaming WiFi

Bagi para gamer yang ingin meningkatkan performa dengan sedikit konfigurasi, Anda bisa menggunakan motherboard ini. Memiliki ukuran Motherboard yang sederhana, mini ITX, tapi dengan berbagai fitur menarik membuatnya sangat dapat diandalkan.

Selain itu, melalui Asus ROG Strix Z590-1 Anda akan disuguhkan dengan banyak konektivitas dan mampu mentransfer data cepat berkat dukungan Thunderbolt 4. Kamu juga bisa mencari rekomendasi Motherboard untuk Gaming terbaik.

Asus ROG Strix B550-E Gaming

Satu lagi motherboard Asus ROG Strix dengan kumpulan yang cukup luas, Asus ROG Strix B550-E Gaming. Memiliki kualitas bangunan yang bagus serta menghadirkan slot ekspansi ATX – 2x PCIe 4.0 x16.

Tidak hanya itu, B550-E juga menawarkan pencahayaan LED menawan serta 3 slot PCIe ukuran penuh yang dua di antaranya hadir dalam trim Gen 4.

Asus Prime H510M-A

Spesifikasi:

  • Memory: 2 slot RAM DDR4 dual channel 2133-3200MHz
  • Penyimpanan: 1x M.2 slot dan 4x SATA 6Gb/s ports
  • USB: Rear dan front masing-masing total 6 ports
  • Audio: Supports multi streaming, jack-detection sampai 24-Bit dengan fitur audio shielding serta dedicated audio PCB layers.
  • Form factor: MicroATX 22.6cm x 21.1 cm.

Hadir dengan chipset Intel H510, motherboard satu ini mendukung penggunaan berbagai jenis CPU. Contohnya seperti Intel Socket LGA, Intel Core, Pentium, dan Celeron.

Asus Prime Z490-A

Spesifikasi motherboard Asus Prime Z490-A:

  • Memory: 4x DIMM DDR4 dual channel Max. 128GB dengan kecepatan2133-4800MHz.
  • Graphic: 1x Display port 1.4 dan 1x HDMI 1.4b.
  • GPU: NVIDIA 2-way dan AMD 3-way crossfireX.
  • USB: Rear total 8 port dan front total 7 port.

Chipset Intel Z490 juga mendukung prosesor Intel gen 10, Intel teknologi 2.0 dan 3.0, pentium serta Celeron.

Asus Prime A320M-K

Spesifikasi:

  • Memory: 2x DIMM, max. 32GB, DDR4 dual channel 2133-3200MHz.
  • Graphic: Mendukung RGB resolusi 1920 x 1200 Hz dan HDMI 4096 X 2160 Hz serta memory max2048MB pada iGPU.
  • USB: 2x USB 3.0 port (2 mid-board) dan 6x USB 2.0 port (4 mid-road, 2 back panel).
  • Form Factor: mATX 8.9 x 8.7 inch.

Motherboard dengan chipset A320 ini mendukung penggunaan prosesor AMD AM4 gen 2 Radeon Vega gen 7 dengan 8 core.

Asus P8H61-M LX R2.0

Motherboard Asus p8h61-M LX R2.0 mendukung berbagai jenis CPU mulai dari Celeron, Core i3, i5, i7, Intel Celeron, Intel Pentium sampai Intel Xeon.

Menyediakan 2 slot DDR3 dual channel serta 1x PCIe x16, USB 2.0, Audio, dan SATA II. Sementaa chipset northbridge menggunakan Intel H61. Dengan motherboard ini Anda bisa menggunakan RAM sampai 16GB.

Asus ProArt Z490 Creator 10G

Memiliki desain yang kuat, berikut spesifikasi Asus ProArt Z490:

  • Memory: 4 slot DDR4 max. 128GB speed up to 4800MHz.
  • USB: 2 port USB 3.2 Gen 1 dan 4 port USB 2.0.
  • Slot PCIe: 3 slot PCIe x16 dan 2 slot PCIe x1.
  • Graphics: 3 slot PCIe 3.0 untuk NVIDIA Quadro.
  • Form factor: ATX

Motherboard Intel Z490 menggunakan socket LGA 1200 dengan dukungan Multi-GPU serta prosesor Intel Core gen 10. Sesuai untuk kebutuhan profesional seperti para pembuat konten untuk menunjukkan semua kreativitas.

Asus ProArt B550-Creator

Merupakan motherboard Asus pilihan para profesional seperti content creator untuk CPU AMD Ryzen dengan Radeon.

Spesifikasi:

  • Memory: dual channel DDR4 2133-4866 MHz (AMD Ryzen 5000/3000) dan DDR4 2133-5100MHz (AMD RyzenTM 4000 G).
  • USB: Rear total 8 port.
  • Expansion Slots: 2x PCIe 3.0 x16, 2x PCIe 4.0 x16, 1x PCIe 3.0 x16.
  • Graphics: 1x HDMI dan 2x Intel Thunderbolt 4 ports.

Untuk form factor, Asus ProArt B550 menggunakan ATX 30.5cm x 24.4cm.

Asus TUF Gaming B550M Plus

Spesifikasi:

  • Memory: 4x DIMM, max 128GB DDR4 dual channel 2133-4600MHz.
  • VGA: Asus ROG Strix RX 5700.
  • Graphics: 1x HDMI 2.1 dan 1x displayport 1.2.
  • USB: Rear total 8 port dan front total 6 port.
  • Storage: 2x M.2 socket 3&4 x SATA 6Gb/s ports.
  • Form Factor: ATX 9.6 x 9.6 inch.

Tidak hanya untuk gaming, spesifikasi motherboard ini juga tepat untuk profesional kreatif. Sesuai untuk Anda yang ingin membangun PC dengan AMD AM4 Socket 3rd Gen AMD Ryzen.

Asus ROG Maximus XII Extreme

Spesifikasi:

  • Memory: 4x DIMM DDR4 max. 128GB 2133-4800MHz.
  • Multi GPU: NVIDIA 2-way SLI dan AMD 3-Way CrossFireX.
  • Storage: Raid 0, 1, 5, dan 10 dengan 1 x M.2 socket 3.
  • USB: Rear total 12 dan front total 10.
  • Form Factor: ATX 12 x 10.9 inch.

Motherboard Asus ROG Maximus XII Extreme membantu Anda membangun PC dengan prosesor Intel Core gen 10, Celeron, dan pentium gold.

Asus ROG Crosshair VIII Dark Hero

Spesifikasi:

  • Chipset: AMD X570.
  • Multi GPU: NVIDIA 2-Way SLI, AMD 3-Way CrossFireX, dan AMD 2-Way CrossFireX.
  • Memory: 4x DIMM, max.128 GB DDR4 2133-4866/5100MHz.
  • Storage: 1 x M.2 socket 3 dan 8x SATA 6 Gb/s port.
  • Form Factor: ATX 12 x 9.6 inch.

Motherboard Asus ROG Crosshair VIII mendukung CPU AMD Ryzen 5000/4000/3000/2000.

Sudah tahu jenis motherboard Asus mana yang spesifikasinya sesuai dengan sistem PC yang akan Anda buat?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *